Wujudkan Tridharma Perguruan Tinggi, Sosiologi Fispol Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Desa Pangu

Kajur dan mahasiswa saat menyalurkan bantuan.

ACTA DIURNA, Mitra - Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fispol) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, menyalurkan bantuan bagi masyarakat terdampak banjir bandang di Desa Pangu Kecamatan Ratahan Minahasa Tenggara (Mitra), pada jumat (1/10/21).

Kepada Acta Diurna, Dr. Shirley Y.V.I Goni S.Sos, M.Si Selaku Ketua Jurusan (Kajur) Sosiologi Fispol Unsrat, menyampaikan bahwa Kegiatan ini merupakan upaya perwujudnyataan Tridharma  Penguruan Tinggi yakni Pengabdian Pada Masyarakat.

“Kegiatan Ini merupakan wujud dari Tridarma Perguruan tinggi yang salah satunya adalah pengabdian pada masyarakat. Melihat keadaan masyarakat desa pangu maka tergeraklah hati kami untuk mengabdikan pengabdian kami ke Desa Pangu," ujarnya.

Shirley mengatakan, respon baik datang dari para mahasiswa himaju hingga dosen sosiologi.

“Bersyukur juga sangat di respon oleh para dosen terlebih para mahasiswa dalam hal ini himaju, kami juga rangkaikan dengan PPL dimana ilmu yang di dapatkan di proses perkuliahan sudah selayaknya di praktekkan di lapangan,” kata Kajur Sosiologi.

Sementara itu, Franciano Frans sebagai Wakil ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Sosiologi (Himasos) Fispol Unsrat, berharap agar kegiatan ini meningkatkan kekeluargaan antara dosen dan mahasiswa sosiologi juga dapat membantu para warga yang terdampak bencana.

“Semoga daerah yang terdampak lekas membaik agar masyarakat bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya. Kegiatan tadi semoga bermanfaat dan membantu mereka. Semoga kegiatan ini meningkatkan rasa kekeluargaan diantara dosen dan mahasiswa sosiologi," harap Franciano.

Diketahui, kegiatan ini dilaksanakan oleh Pimpinan Jurusan Sosiologi dengan kerja sama Himasos, diikuti oleh 29 mahasiswa dan 9 dosen. Dalam penyalurannya, bantuan diterima langsung oleh Samuel R Mamahit S.Pd selaku Kabid Kedaruratan dan Logistik Pemkab Mitra.

Peliput : Putri Poluan

Editor   : Anatasya Patricia Kilis

 

Comments