HMTG Universitas Prisma Salurkan Bantuan Untuk Korban Bencana Pangu Mitra

Di Salah Satu Rumah Yang Terkena Banjir.

ACTA DIURNA, Manado - Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi (HMTG), Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Prisma Manado, menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada warga yang terdampak banjir bandang di Desa Pangu, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Rabu (29/9/21).

Akhir Agustus, Desa Pangu diterjang banjir bandang yang mengakibatkan kerusakan pada pemukiman warga sekitar.

Yosua Bolung Sebagai Ketua HMTG mengatakan, kondisi ini membuat mereka tergerak untuk membantu masyarakat yang terkena musibah.

"Karena kami melihat apa yang dialami saudara - saudara kita di kabupaten minahasa tenggara tepatnya di Desa Pangu telah terjadi bencana alam seperti banjir bandang. Menurut studi geologi kami banjir bandang ini disebabkan oleh material longsoran yang ada di pegunungan, terus turun bertemu aliran sungai, yang akan berubah menjadi aliran bahan rombakan," ucap Yosua.

Bansos ini secara spontan dilakukan oleh HMTG dalam upaya meringankan beban masyarakat  dampak banjir bandang Desa Pangu.

 

Di Salah Satu Rumah Yang Terkena Banjir.

Dari penggalangan dana yang telah dilakukan di beberapa tempat, HMTG telah mendapatkan dana dari berbagai donatur sebesar Rp.3.000.000,00. 

Yosua mengungkapkan, dengan jumlah dana yang terkumpul. Mereka membelikan kebutuhan pokok berupa sembako, perlengkapan bayi, dan masker.

"Harapan kami bantuan yang kami salurkan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena dampak dari bencana ini. Kiranya para korban bisa diberikan kekuatan, ketabahan dan kesehatan selama melewati kejadian musibah banjir bandang ini,” ungkap Yosua.

Peliput: Meiling Siape

Editor: Angelina Tangkudung


Comments