Sambut 7.650 Mahasiswa Baru, Rektor Unsrat Imbau Pembentukan Karakter Kemanusiaan

 
Rektor Unsrat saat memberikan sambutan (Ist).

ACTA DIURNA, Manado - Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, resmi menerima 7.650 mahasiswa baru (maba) tahun ajaran 2021. Unsrat menyambut para maba dalam acara pembukaan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PK2MB) yang dilaksanakan via daring, Kamis (29/7/2021). 

Dengan tema “Meningkatkan Keunggulan Mahasiswa Yang Berbudaya“ dan sub tema “Berprestasi Berinovasi di Tengah Pandemi Covid-19”, kegiatan dibuka secara resmi oleh Rektor Unsrat, Prof. Dr. Ir. Ellen Joan Kumaat, M.Sc DEA. 

Dalam sambutannya, Rektor menyatakan walaupun PK2MB dilakukan secara daring, ia berharap tidak akan mengurangi mutu  yang akan diberikan dari para pembina. 

“Adik-adik mahasiswa akan diperkaya dengan materi penting seperti kesadaran bela negara guna menumbuhkan sikap dan perilaku terpuji sebagai warga negara. Sebagai mahasiswa dewasa, bagaimana kalian memaknai lebih lanjut tentang Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika,” katanya.

“Selanjutnya hal-hal yang tak kalah penting yaitu pengenalan budaya, etika, tata krama, norma kehidupan kampus, plagiarisme, pencegahan pelecehan seksual, penyalahgunaan narkoba, anti korupsi, terampil serta bijak dalam berkomunikasi melalui media sosial. Semua itu terkait dalam pembentukan karakter mahasiswa yang menghargai kemanusiaan serta membangun kesehatan mental mahasiswa,” tutur Prof. Kumaat.

“Saya mengajak marilah kita mengisi hari-hari kita dengan hal positif, bermanfaat dan produktif. Jangan biarkan diri kalian terbawa oleh arus negatif yang bermunculan akhir-akhir ini,” tutupnya, final. 

Prof. Dr. Ir Grevo Soleman Gerung, M.Sc, selaku Wakil Rektor I Bidang Akademik memaparkan perincian jumlah maba yang lolos dari beberapa jalur seperti SNMPTN, SBMPTN, T2, serta penerima KIP Kuliah.

“Program Sarjana yang diterima sebanyak 6.845 mahasiswa. Dengan perincian melalui jalur SNMPTN 1.106 mahasiswa, jalur SBMPTN sebanyak 2.617 mahasiswa, dan melalui jalur mandiri T2 3.122 mahasiswa, yang didalamnya terdapat mahasiswa penerima KIP kuliah sebanyak 1.507 mahasiswa,” jelasnya.

"Mahasiswa program Magister yang diterima sebanyak 515 mahasiswa, mahasiswa program Doktor yang diterima 65 mahasiswa. Program Profesi yang diterima sebanyak 153, terdiri dari Profesi Dokter, Dokter Gigi, Ners, Akuntan, dan Insinyur. Mahasiswa yang diterima pada program pendidikan Spesialis-1 sebanyak 72 mahasiswa. Dengan demikian total mahasiswa yang diterima Unsrat tahun akademik 2021-2022 sebanyak 7.650 mahasiswa," pungkas Prof. Gerung.

Kegiatan PK2MB Unsrat berjalan kondusif. Ditayangkan secara live streaming di kanal Youtube Universitas Sam Ratulangi, serta via Zoom bagi para maba tahun ajaran 2021. 

Diketahui, PK2MB masih akan dilanjutkan pada besok Jumat (30/7).

Reporter : Nisela Lela

Editor : Andini Choirunnisa


 

Comments