Peringati Hari Kartini, PKP LPPM Unsrat Akan Gelar Seminar Pada Besok Hari




Acta Dirna, Manado - Pusat Kajian Perempuan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PKP LPPM) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, akan mengadakan Seminar Online pada Rabu (29/4/2020).

Bertemakan “Rahasia Keluarga Harmonis Di Rumah Aja Dalam Masa Pandemi Covid-19 Dengan Semangat Kartini” seminar kali ini menghadirkan pembicara yang menggambarkan Kartini masa kini yaitu :

- Prof.  Dr. Ir. Ellen. J. Kumaat, MSc. DEA (Rektor Unsrat)
- dr. Kartika Tanos, M.Kes (Karo Kesra Pemprov Sulut – Wakil Ketua TP PKK Sulut)
- Alimatul Qibtiyah, S.Ag, M.Si, Ph.D (Komisioner Komnas Perempuan)
- Prof. Dr Dingse Pandiangan, MSc (Kordinator PKP LPPM Unsrat - Dosen FMIPA Unsrat)
- Prof. Dr. Stanss L.H.V Joyce Lapian, SE, MEc (Dosen Feb Unsrat)
- Dr. Grace E.C. Korompis, MHSM, Dr. PH (Dosen FKM Unsrat - Tim Pakar Satgas Covid-19 Kota Manado)
- Dr. Leviane J.H. Lotulung, S.Sos, M.I.Kom (Dosen Fispol Unsrat)
- Dr. Ir. Jein Rinny Leke, M.Si (Dosen Fapet Unsrat)

Seminar akan dimulai  pukul 15:00 hingga selesai. Dalam seminar kali ini para peserta tidak di punggut biaya dan akan mendapatkan e-sertifikat. Untuk pendaftaran bisa melalui link : bit.ly/seminarkeluargaharmonis


Comments