Dr. Alfitra Salamm Apu Kembali Pimpin AIPI Periode 2019-2023

 (Dr Ferry Daud Liando)

Acta Diurna - Dr. Alfitra Salamm Apu yang merupakan anggota Dewan Kehormatan Penyelenggraan Pemilu (DKPP) RI kembali terpilih menjadi ketua Umum Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) saat Kongres AIPI ke-10 yang berlangsung di Hotel Sahid Jakarta, pada Senin (9/12/2019).

Keberhasilan memimpin Asosiasi Ilmu Poltik Indonesia (Aipi) selama 5 tahun menghantarkan kembali Dr. Alfitra Salamm Apu sebagai ketua umum periode 2019-2023.

Kongres ini dihadiri oleh pengurus cabang AIPI se-Indonesia beserta pengurus pusat. Tepilihnya kembali anggota DKPP itu sejak awal sudah terpediksi. Ketika masing-masing pengurus cabang memberikan pandangan umum atas laporan pertangungjawaban pengurusAIPI periode 2015-2019, secara mayoritas memberikan apresiasi atas kinerja ketua umum serta dengan mudah menerima laporan pertanggungjawaban tersebut.

Sidang yang dipimpin ketua AIPI Semarang Dr Nur Hidayat Sardini itu akhirnya secara bulat meminta dan memilih kembali  Peneliti pada pusat penelitian politik LIPI itu menjabat untuk periode kedua.

Pengurus pusat AIPI Dr Ferry Daud Liando memberikan apresiasi terhadap peserta kongres yang masih mempercayakan Pak Alfitra sebagai ketua.

"Ditengah kesibukan sebagai anggota DKPP RI, Pak Alfitra masih mampu meluangkan waktu mengorganisir AIPI", kata Dosen Fisip Unsrat Manado itu.

AIPI adalah organisasi yang terdiri dari para ilmuwan-ilmuan Politik, Adminsitrasi Negara, Hubungan Internasional.

Sebagai organisasi yang memiliki arah kerja pertama, AIPI mendorong pengembangan Ilmu Politik, Ilmu Pemerintahan dan Ilmu Hubungan Internasional melalui kajian-kajian ilmiah, baik yang dilakukan sendiri atau kerjasama dengan perguruan tinggi yang memiliki ketiga program studi tersebut.

Kedua, AIPI mendorong munculnya gagasan atau ide-ide tentang pembentukan teori-teori politik berdasarkan situasi dan kondisi masyarakat Indonesia.

Ketiga, AIPI melakukan pemutakhiran pemikiran dan teori-teori menyangkut ketiga bidang keilmuan tersebut, khususnya yang berkembang di dunia internasional seperti Amerika Serikat dan Eropa.

Keempat, AIPI melakukan pendidikan politik dalam rangka membangun kesadaran politik rakyat akan haknya sebagai warga negara.

Dan yang terakhir, AIPI memberikan sumbangan pemikiran tentang tatanan kehidupan politik yang demokratis dan memenuhi karakter good governance kepada para pengambil kebijakan publik, baik di tingkat nasional maupun lokal.

Dalam rangkaian kongres akan dilaksanakan pula seminar nasional pada Selasa 10 Desember 2020 yang menghadirkan pembicara Medagri Tito Karnavian dan ketua KPU Arief Budiman, Ketua Bawaslu Abhan. (Neshia)

Sumber :  manado.tribunnews.com

Comments