Dekan Apresiasi Kinerja Panitia Mahasiswa Tangani PK2MB Fispol

Dekan Fispol Unsrat, Dr. Drs. Novie Pioh, M.Si.

Fispol, ACTA DIURNA - Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fispol) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Dr. Drs. Novie Pioh, M.Si, mengapresiasi kinerja panitia mahasiswa yang telah menjaga kondusifitas dan berhasil menyukseskan rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PK2MB) tahun ajaran 2018/2019 di Kampus Reformasi itu.

Kepada Acta Diurna, Dekan Fispol mengutarakan sanjungannya terkait peran panitia mahasiswa yang telah berhasil menjaga PK2MB Fispol dari awal hingga akhir penyelenggaraan.

"PK2MB di Fispol telah berlangsung dengan baik. Saya menyampaikan terima kasih kepada panitia PK2MB, terlebih panitia mahasiswa karena mereka mampu bersinergi dengan panitia dosen dan para mahasiswa senior. Saya selalu memantau pelaksanaan PK2MB melalui CCTV (Closed Circuit Television, red), jadi saya bisa langsung memantau aktivitas panitia dan mahasiswa baru yang menyimpang. Tapi pada akhirnya saya tidak menemukan pelanggaran apapun selama PK2MB Fispol," ungkap Pioh.

Para mahasiswa dan dosen yang bertindak sebagai panitia pelaksana PK2MB Fispol, lanjut Pioh, mereka sudah memahami koordinasi yang saya berikan. Dan mereka tahu jika pengawasan yang saya berlakukan tidaklah main-main. 

Kalau ada yang mengatakan bahwa ada oknum yang coba-coba melakukan tindakan kekerasan fisik kepada maba, bagi saya mereka bukanlah mahasiswa Fispol karena laporannya berada di luar daerah kampus. Tapi kalaupun informasi itu benar maka kita ketahui bersama di Unsrat sudah memberlakukan sanksi DO (Drop Out, red). Saya akan tegas untuk menindaklanjuti hal itu. Tapi bersyukur tidak ada yang kedapatan melakukan hal itu di fakultas kita.

Saya tak henti-hentinya mengingatkan kepada para mahasiswa senior untuk terus memberikan contoh dan teladan yang baik bagi mahasiswa baru maupun yang masih berstatus junior. Saya juga mengingatkan agar kita kedepankan kebersamaan disini, baik antara mahasiswa dan mahasiswa maupun mahasiswa dan dosen, tutup Dekan Fispol.

Selain itu, Ketua Panitia Mahasiswa PK2MB Fispol sekaligus menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fispol, Fetri Olivia Angow, menyatakan bahwa kesuksesan PK2MB Fispol merupakan hasil dari kerjasama dan koordinasi yang baik antara panitia dan pimpinan fakultas.

"Suksesnya kegiatan ini tidak terlepas dari adanya kerjasama yang antara seluruh panitia. Dan juga tentunya karena adanya koordinasi yang baik antara pimpinan fakultas bersama panitia," imbuh mahasiswa Fispol Jurusan Administrasi Negara Angkatan 2014 itu.

"Harapan saya kedepannya semoga seluruh panitia tetap kompak dan terus menjadi senior yang baik dalam membimbing adik-adik maba. Saya selaku ketua panitia sangat bersyukur karena kegaitan PK2MB 2018 bisa berjalan lancar sampai selesai," tandasnya.


Diketahui kegiatan PK2MB Fispol dilaksanakan secara resmi pada Selasa (24/7/2018) hingga Jumat (27/7/2018) --mengikuti jadwal pelaksanaan PK2MB di Unsrat. Sebanyak 626 mahasiswa baru telah resmi bergabung dalam keluarga besar Kampus Reformasi itu.

Segenap panitia mahasiswa PK2MB Fispol Unsrat 2018.

(RE)

Comments